2024-08-09 HaiPress
TANGERANG SELATAN,KOMPAS.com - Wakil Presiden RI terpilih,Gibran Rakabuming Raka melakukan blusukan di Jalan Aren 2,Pondok Betung,Kecamatan Pondok Aren,Kota Tangerang Selatan (Tangsel),Jumat (9/8/2024).
Berdasarkan pantauan Kompas.com,Gibran tiba di lokasi pada pukul 10.18 WIB dan langsung disambut oleh bakal calon wali kota Tangsel,Marshel Widianto.
Komedian itu hadir dengan menggunakan kemeja lengan pendek bewarna putih,celana panjang bewarna hitam,dan sepatu sport berwarna biru.
Baca juga: Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran,Orangtua Minta Menu Kesukaan Anak-anak Diperbanyak
Dia bersama timnya langsung menyambut kedatangan Gibran yang ternyata tiba berbarengan dengan selebritis Tanah Air,Rafi Ahmad. Keduanya tiba dengan mobil yang berbeda.
Raffi Ahmad tiba dengan menggunakan pakaian yang sama dengan Marshel dan sepatu sport bewarna putih.
Sedangkan Gibran hadir dengan kemeja lengan pendek bewarna dasar putih dan motif warna-warni,dan sepatu sport bewarna hitam.
Kehadiran tiga publik figur itu mengundang antusias warga setempat. Mulai dari anak-anak hingga orang tua berlomba-lomba untuk bisa melihat,berfoto,dan berjabatan tangan dengan ketiganya.
Baca juga: Wacana KIM Plus pada Pilkada,Pengamat: Demi Mudahkan Prabowo-Gibran Memimpin
Salah satunya Mia (49),seorang ibu rumah tangga yang sudah tinggal di lokasi tersebut sejak tahun 2005. Dia sangat gembira dengan kehadiran putra sulung Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.
Terlebih,dia adalah warga pindahan dari Kota Solo,daerah yang sempat dipimpin oleh Gibran selama tiga tahun,sejak 2021-2024.
"Akhirnya 19 tahun pindah dari Solo,bisa salaman langsung dengan Mas Gibran," ujar Mia kepada Gibran yang dibalas dengan senyumannya.
Mia pun tampak sangat senang sekali dengan momen yang baru dialaminya itu. Bahkan,dia menceritakan kepada ibu-ibu lain yang ikut menyaksikannya.
Baca juga: Marak Kasus Anak Cuci Darah,Pemprov DKI Diminta Berikan Perhatian Serius dengan Gandeng RS dan Puskesmas
Kemudian,Gibran melanjutkan blusukannya dengan membagi-bagikan buku tulis dan susu kepada anak-anak. Bahkan Marshel dan Raffi juga ikut melakukannya.
Sesekali ketiganya menerima permintaan warga untuk foto bersama.
Adapun kegiatan blusukan tersebut dilakukan didua titik di Kota Tangsel,yaitu Jalan Aren 2,Kelurahan Pondok Betung,Kecamatan Pondok Aren dan Jalan Amal Bakti,Kelurahan Pondok Ranji,Kecamatan Ciputat Timur.
Namun,di lokasi kedua,kegiatan blusukannya hanya sementara,yaitu dari pukul 11.35 WIB sampai dengan 12.02 WIB.
Hal itu karena waktunya berdekatan dengan ibadah Solat Jumat berjamaah di masjid yang berada di Jalan Komplek PU Pengairan,Rengas,Ciputat Timur,Kota Tangsel.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
11-23
11-17
10-28
10-23
10-15
10-15